Selasa, 16 Juni 2015

Pengertian Puasa dan Keistimewaan Bulan Ramadhan

Pengertian Puasa dan Keistimewaan Bulan Ramadhan – Tidak terasa tinggal menghitung berapa hari lagi kita telah memasuki bulan yang mulia dan bulan yang di tunggu- tunggu oleh umat muslim sedunia. Puasa ramadhan merupakan salah satu ibadah wajib umat muslim, karena dalam Agama Islam terdapat beberapa ibadah seperti menjalankan shalat 5 waktu, puasa ramadhan, berzakat, berhaji bagi yang mampu dan juga qurban. Pengertian puasa atau shaum adalah menahan dari makan, minum, dan hal perbuatan yang membatalkan puasa mulai dari terbitnya fajar hingga terbenamnya matahari dengan niat mensucikan diri karena Allah. Bulan puasa ramadhan dalam 1 tahun adalah 1 tahun dan hukumnya bagi umat muslim adalah fardhu’ain.

 

Dalam surat Al Baqaroh 183 menerangkan bahwa:

“YAA AYYUHAL LADZIINA AAMANU KUTIBA ‘ALAIKUMUSH SHIYAAMU KAMAA KUTIBA ALAL LADZIINA MIN QABLIKUN LA’ALLAKUM TATTAQUN”

Artinya: Hai orang- orang yang beriman diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu dan semoga kamu bertaqwa.

Keistimewaan Bulan Ramadhan
Dalam bulan ramadhan penuh keistimewaan yang sangat dahsyat bagi kita semua, sehingga sangat disayangkan jika bulan ramadhan ini di sia- siakan begitu saja. Allah SWT telah berjanji bahwa barang siapa yang berpuasa ramadhan dengan penuh keimanan, maka Allah SWT akan menghapus dosa- dosa yang masa lalu. Berikut ini merupakan Keistimewaan Bulan Ramadhan:

1. Terdapat malam Lailatul Qadar yaitu malam diturunkannya al Quran yang mana malam ini ibadah kita senilai seribu bulan. Begitu dahsyta bukan keistimewaan dari bulan ramadhan ini, dan malam lailatul qadar ini biasanya ada di 10 malam terakhir di bulan ramadhan di tanggal ganjil seperti pada tanggal 21, 23, 25,27.

2. Nabi Muhammad SAW menerima turunnya wahyu Al Quran yang pertama, dan nama dari turunnya Al Quran diberi nama dengan Nuzulul Quran. Dengan membaca Al Quran selama bulan ramadhan kita akan diberikan pahala yang berlipat- lipat.

3. Seleruh setan dan jin selama bulan ramadhan akan di penjara sehingga umat muslim bisa menunaikan ibadah puasa dan ibadah lainnya dengan tenang.

4. Allah SWT akan menghapus dosa- dosa kita yang dimasa lalu walaupun dosa kita sebanyak buih yang ada dilautan, yang terpenting kita sudah tobat dan tidak melakukan kembali perbuatan dosa.

5. Bulan Kemenangan, selama satu bulan kita berpuasa dengan menahan godaan yang dapat membatalkan puasa, oleh sebab itu kita merayakan kemenangan dengan Hari Raya Idul Fitri.

Demikian merupakan Pengertian Puasa dan Keistimewaan Bulan Ramadhan di zonamapel yang sangat bernilai untuk kita, semoga kita bisa menjalankan ibadah puasa dengan lancar dan sukses. Sehingga kita nantinya kita bisa sukses dunia dan juga sukses di akherat (Baca: Mengenal Manusia Purba Di Indonesia).

Pengertian Puasa dan Keistimewaan Bulan Ramadhan Rating: 4.5 Diposkan Oleh: didik apriyanto

0 komentar:

Posting Komentar